Minggu, 02 Juni 2013

Cara Memakai Jilbab Glitter untuk Pesta

Cara Memakai Jilbab Glitter.Untuk terlihat lebih elegan Anda tidak harus menumpuk hijab atau memakai hijab yang berkilau sehingga terlihat sangat menyiksa kepala Anda.

Cara Memakai Jilbab Glitter untuk Pesta
Meskipun dengan menggunakan hijab sederhana namun ditata sedemikian rupa sehingga nampak rapi akan memancarkan kecantikan yang alami seperti cara memakai jilbab glitter ini:
Langkah pertama, kenakan inner ninja, pasang jilbab pashmiba dengan satu sisi yang pendek dan biarkan sisi yang lainnya lebih panjang. Sematkan jilbab di dagu Anda dengan peniti.


Langkah kedua, sisi jilbab yang pendek bawa kesebelah kanan sehingga menutupi leher dan sematkan  dengan pentul.

Langkah ketiga, sisi jilbab yang panjang dililitkan kebelakang kepala sehingga membentuk gaya turban

Langkah keempat, pasang bandana di atas kepala dan sematkan bandana di belakang kepala Anda agar tidak bergeser.

Langkah kelima, Ambil ujung jilbab yang masih tersisa bawa ke sebelah kanan atas dan sematkandengan pentul


Selesai....Cantik ya ladies, gampang dan prkatis bukan?
Dengan gaya seperti ini  Anda tetap dalam tampilan sederhana namun elegan dan manis saat menghadiri acara pesta. Tutorial hijab turban dengan aksen bunga bisa menjadi pilihan Anda untuk selanjutnya.Selamat mencoba cara memakai jilbab glitter.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar